admin@school-of-universe.com
0251 860 3233    
0856 8080 868
slide01
slide02
slide03
slide04
slide05
slide06

Ayo Sayangi Bumi

Ayo Sayangi Bumi

By Ms Dinda

Halo teman-teman, tahukah kalian nama planet yang kita tinggali? ya, benar sekali nama planet yang kita tinggali adalah Bumi. Sadarkah teman-teman kalau bumi sudah semakin tua, namun banyak orang yang belum menyadarinya. Di luar sana masih banyak sekali orang yang membuang sampah sembarangan bahkan penebangan hutan liar dan membakaran hutan masih sering terjadi, yang menyebabkan kerusakan pada bumi kita ini.

Maka dari itu untuk meningkatkan kesadaran menjaga bumi kita ini, pada tanggal 22 April menjadi peringatan “HARI BUMI” di seluruh dunia. Nah teman-teman, PGTK School Of Universe adalah sekolah yang selalu memperingati hari bumi setiap tahunnya. Setiap tanggal 22 April biasanya kami mengadakan pawai mengelilingi perkampungan dekat sekolah dengan membawa poster peringatan hari bumi dan membagikan pohon kepada warga untuk ditanam kembali. 

Kegiatan ini dilakukan untuk menanamkan rasa cinta kepada lingkungan sejak dini, dan selain itu kami juga mengajarkan kepada pada anak-anak untuk menjaga bumi dengan menghemat pemakaian air dan listrik, membuang sampah pada tempatnya dan mengurangi sampah plastik. 

Namun sudah dua tahun ini pandemi melanda bumi kita, sehingga kegiatan pawai yang biasa kami lakukan tidak bisa berjalan, karena kegiatan belajar dilakukan dengan jarak jauh. Tapi tidak perlu khawatir teman- teman, PGTK School of Universe tetap memperingati hari bumi walau di rumah saja. 

Ada banyak kegitan yang kami lakukan untuk memperingati hari bumi ditengah pandemi ini, seperti 

1. Gerakan kampanye hemat air di rumah 

2. Gerakan kampanye memilah sampah di rumah

3. Gerakan menanam dan merawat tanaman di rumah. 

Selain itu Untuk membuat anak-anak tetap semangat memperingati hari bumi di rumah, kami mengadakan lomba mewarnai poster memperingati hari bumi. Tetap semangat menjaga bumi kita ya teman-teman.